Seiring dengan berjalannya zaman modern ini, setiap orang tidak dapat lepas dari style yang makin beragam, seni baik berupa musik, gambar atau yang lainnya. Dan dari keseluruhannya itu berkaitan dengan desain, desain warna, bentuk, huruf, dan lainnya.
Desain adalah proses yang memperhatikan beberapa aspek, yakni aspek estetik juga aspek lainnya disesuaikan dengan desain apa yang akan dibuat . Proses desain pada dasarnya memperhitungkan beberapa aspek fungsi, estetik dan berbagai macam aspek lain . Permodelan rekayasa perangkat lunak agar membentuk suatu benda-benda atau objek, membuatnya terlihat lebih hidup dan berguna .
Desain Pemodelan Grafik adalah visualisasi atau pengekspresian nyata dengan proses baik berupa fisik, visualisasi yang berupa gambar, garis, ataupun bentuk lainnya yang bergabung dan membentuk untuk menjadi sesuatu yang lebih berharga.
Desain Grafis adalah suatu bentuk komunikasi visual yang menggunakan gambar untuk menyampaikan informasi atau pesan seefektif mungkin. Dalam desain grafis, teks juga dianggap gambar karena merupakan hasil abstraksi simbol-simbol yang bisa dibunyikan. Desain grafis diterapkan dalam desain komunikasi dan fine art. Seperti jenis desain lainnya, desain grafis dapat merujuk kepada proses pembuatan, metoda merancang, produk yang dihasilkan (rancangan), atau pun disiplin ilmu yang digunakan (desain). Seni desain grafis mencakup kemampuan kognitif dan keterampilan visual, termasuk di dalamnya tipografi, ilustrasi, fotografi, pengolahan gambar, dan tata letak .
Bagian dari grafika komputer meliputi:
• Geometri: mempelajari cara menggambarkan permukaan bidang
• Animasi: mempelajari cara menggambarkan dan memanipulasi gerakan
• Rendering: mempelajari algoritma untuk menampilkan efek cahaya
• Citra (Imaging): mempelajari cara pengambilan dan penyuntingan gambar.
Dalam contoh pemodelan grafik dapat pula di visualisasikan seperti baliho, banner, atau spanduk yang berisi ajakan untuk mengikuti suatu event atau sebagai iklan, yang pasti dalam pembuatan tersebut memakai sotfware yang dapat membentuk visualisasi sehingga dapat di wujudkan dalam dunia nyata, namun masalahnya adalah bagaimana membuat gambar yang berukuran besar dan tak pecah sehingga enak untuk dilihat, pemecahannya adalah merubah gambar bertipe bitmap menjadi vektor dan sebaliknya.
Kesimpulan dari desain pemodelan grafik adalah kita sebagai penikmat seni juga dituntut untuk menghasilkan sebuah karya seni. Disamping pembelajaran yang telah ada, kita juga dapat berimprovisasi dengan imajinasi yang ada di dalam pikiran kita. Terlebih lagi, ruang lingkup desain pemodelan grafisk itu sendiri dalam dunia pekerjaan bisa dibilang luas. Contohnya saja, sekarang makin banyak jenis musik, band, film, dan lainnya, didalam itu semua pasti membutuhkan desain grafik. Pada album CD atau kaset, dibutuhkan cover yang menarik begitu juga pada buku-buku. Pada film, dibutuhkan poster yang menarik pula. Disinilah peranan desain grafik.
Sumber : http://fogcommunication.blogspot.com/2010/06/apa-itu-design-grafis.html
Sumber : http://fogcommunication.blogspot.com/2010/06/apa-itu-design-grafis.html